Pengikut

Pengikut

Jumat, 25 Maret 2016

Kata per kata cinta

Mencintai seseorang
Memang tak mudah
Seperti mengeja kata-kata
yang tak pernah ada ada titik temu
Tak pernah melihatmu berpaling
Untuk melihatku
Meski hanya sepintas
Menoleh pun enggan untukmu
Tak pantaskah diri ini mencintaimu
Beragam rasa yang terkadang
Menyita pikiran dan perasaan
Yang hanya tertuju padamu
Setiap cinta, berharap untuk bersama
Meski mencintaimu memang tak mudah bagiku
Menyadari diri...
Aku seperti kertas usang yang tak berarti
sedangkan kamu seperti emas banyak yang mencari
Jika cinta hanya mengeja kata
Biar ku kumpulkan sendiri kata per kata untuk melukiskan cinta itu di hati

Senin, 14 Maret 2016

Demi dosen pembimbing

Pagi itu, harus ke kampus dan bimbingan untuk bertemu dosen pembimbing 1 yang super sibuk, baru kali ini bisa bimbingan dan merevisi yang sudah di tulis. Menunggu matakuliah penulisan skenario, iklan yang membuat hati bimbang masuk matakuliah atau bimbingan agar selasai skripsi sidang 1. Akhirnya, memutuskan untuk bimbingan, pura-pura izin ke toilet untuk bimbingan skripsi. Melangkah menuju ruang rektorat, nasib mendapat dosen pembimbing super sibuk beliau adalah dekan di kampus sebentar rapat, sebentar seminar terkadang lelah menunggu beliau sampai sore alhasil tidak menerima bimbingan, kecewa pasti hehehe. Seperti biasa harus izin ke satpam perempuan untuk bimbingan dengan pak dekan, menulis di buku agar lebih teratur dan tidak berantakan yang bisa mengganggu ruang rektorat. Selesai mengisi, menunggu di luar, tiba-tiba satpam perempuan memanggil sudah ketakutan untuk di marahi ternyata satpam perempuan itu mau curhat, hehehe. Karena sudah lelah dengan mahasiswa yang ingin bimbingan tapi berisik dan tidak teratur.
Melangkah keluar dan di duduk di depan lobby gedung A, delema dan galau di dalam pikiran karena izim ke toilet tetapi lama sekali. Akhirnya,masuk ke ruang rektorat dan minta nomor handphone satpam perempuan biar bisa dikabarin kalau pak dekan selesai bimbingan dengan mahasiswa lain. Berjalan menuju bengkel sastra, matakuliah belum mulai. Kita memutuskan untuk bimbingan saja dengan pak dekan. Sesampai di ruang rektorat sudah ada 3 mahasiswa yang bimbinga dan kita masuk ke ruang pak dekan.
Pak dekan melihat skripsiku, sedikit merevisi dan bercanda agar tidak terlihat menegakan. Setelah itu, ku berikan surat keterangan skripsi dan menuliskan di kartu bimbingan, beliau tanda tangan tanpa memberika komentar katanya kamu yang tahu apa yang harus diperbaiki sontak mulutku berucap nanti saya lagi pak yang jadi dosen pembimbing dan beliau hanya tersenyum. Setelah selesai keluar dari ruangan pak dekan

                                        ****

Seusai sholat dzuhur langsung keluar dari masjid untuk pulang ke rumah tiba-tiba hati berdetak kencang terasa aneh ternyata ada seseorang yang aku suka lewat dan tanpa berfikir panjang menghindar darinya takut rasa itu datang lagi, hanya mencintai dalam diam dan doa sepertiga malam kalau kita jodoh Allah akan mempertemukan dalam ikatan halal. Dia alumni kampus ini bisa dibilang aktivis kampus, sepertinya dia ingin melatih drama memang itu salah satu matakuliah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Penuh perjuangan saat drama pulang malam, menjaga kondisi saat latihan, pokoknya asem, manis, kecewa, bahagia ada di matakuliah drama dan bisa kenal dia lewat matakuliah drama ini, mungkin kalau tidak ada drama dia tidak mengenal saya, hehehe.

#Cinta bagiku cukup mencintaimu dalam diam dan doa di sepertiga malam.

Sabtu, 12 Maret 2016

Hari bahagia sahabatku

Dulu kita tak saling mengenal
Tapi dengan jalan dakwah kita bisa mengenal satu sama lain
Mungkin aku bukan sahabat terbaikmu di dunia
Yang selalu menemani dalam suka dan duka
Menghiasi kebahabagianmu
Menghapus kesediahanmu
Memberikan sejuta cerita dalam hidupmu
Aku bukan sosok yang sempurna
Banyak kesalahan dalam diri ini
Keegoisan, kemarahan, kekecewaan yang tak pernah aku sadari
Aku hanya bisa berkata
Sahabat surgaku, jika ku mempunyai salah sebiji zara maafkan diriku ini yang jauh dari kata sempurna
Hari ini adalah hari kebahagiaanmu di mana Allah telah mempertemukan tulak rusukmu, calon imam yang akan membawamu ke surganNya.

Kamis, 10 Maret 2016

Jembatan Cinta

Dimana ku temukan jalan
Yang penuh dengan kebahagiaan 
Yang mempertemukan aku dengan kamu
Meski jarak tempuh jauh
Kini kita lalui jalan deket 
Dimana aku dan kamu dapat bertemu
Di atas sungai yang deras
Kita namakan jembatan cinta 
Bahagia itu melihatmu
Senyumanmu itu kehidupanku
Dan kini kita sudah bersama
Untuk selamanya

Rabu, 09 Maret 2016

Rumah

Tempat dimana berteduh dari terik matahari dan hujan
Mempunyai banyak cerita
Entah itu tertawa, sedih, marah, bahagia
Ada sejuta keindahan di dalamnya
Yang takkan terlupakan
Rumah...
Tak semua orang bisa memilikimu
Banyak orang terlantar di luar sana
Merasakan terik matahari
Angin yang menggelitik tubuh
Hujan yang membuat tak berdaya
Merasakan dinginnya di sekujur tubuh
Rumah...
Beruntunglah orang yang memilikimu

Senin, 07 Maret 2016

Sejumput senyuman

Ku sentuh manis di dalam kerinduan
Dibalik paras wajahmu
Yang kau alamatkan padaku
Disaat dirimu hadir memberikan
Sejuta kerinduan
Yang menggerogoti tubuh
Hari demi hari
Aku tak melihat senyuman itu hadir
Dibalik tebing cinta
Aku tak sanggup membaca isyarat
Yang kau berikan padaku
Tanpa gerak, tak beralamat
Menjelma kegelisahan
Yang terperangkap ke dalam sanubariku
Oh...
Sejumput senyuman
Yang kian cepat pergi
Seperti nafas ter...henti

Jumat, 04 Maret 2016

FEBRIANA FITRI LISTYOWATI

Fenomena alam memang tidak terduga
Entah apa yang akan terjadi
Bila bumi ini akan hancur
Rasa tolong menolong sudah tak terlihat
Ikatan sesama manusia kurang terjaga
Amalan perbuatan baik sedikit
Namun kita sebagai manusia hanya bisa berdoa yang terbaik
Akan ada masanya dunia ini hancur
Fikirkan yang terbaik Allah selalu bersama
Ilmu agama memeperkokohkan kita menuju surgaNya
Temukan DIA dalam doa dan sujudmu 
Ruqyah agar menuju padaNya
Iman kuatkan dalam ajaran yang baik
Luruskan niat untuk menjadi yang baik
Ikhtiar diperbanyak agar hatimu selalu damai
Sempatkan mengucapkan dzikir
Teguhkan hatimu dalam imanNya
Yang Maha melihat dan Mendengar 
Obat hati dengan bersholawat
Wawasan ilmu agama diperbanyak
Amanah dalam memilih keputusan
Terimakasih kepada Allah yang selalu ada untukmu 
Ingat kamu dihidupkan dan dimatikan karenaNya

Kamis, 03 Maret 2016

Rindu Malam itu

Pertemuan yang tak terduga
Bak pangeran berkuda putih menghampiri untuk menjemput putri jelita
Rasa Bahagia malam itu
Meski pertemuan sesaat
Yang punya arti
Mungki hanya aku
Yang merindukanmu dari kejauhan
Sebuah doa yang dapat dipanjatkan
Lisan yang menyebut-nyebut namamu
Rindu malam itu
Bisa berbicara denganmu
Seperti mimpi
Pertemuan ini akanku rindu
Meski harusku tahan sakit
Merindukan seseorang yang belum tentu merindukan diri ini
Sudahlah, Allah Yang Maha Mendengar hati ini ku serahkan padaNya

Rabu, 02 Maret 2016

Kerinduan Hati




Hati itu membuatku merasa mati
Sebongkah luka semakin mengeras
Saat rindu kembali bertamu
Hadir itu datang sampai samudra 
Rasa itu sebersit pisau mati
Penyesalan itu membuat Hati mengeras seperti batu
Sepi kelabu tanpa lampu 
Seperti burung yang tercabik-cabik
Sakit hatiku 
Merindukanmu 
Seperti jarum
Sakit terlalu dalam
"Tidak, aku tidak mau 
Sebuah luka yang kau goreskan perlahan
Padaku sampa ke kalbu
Biar aku dengan kebebesan lugu

Selasa, 01 Maret 2016

Apakah dia jodohku Part 1

Saat usiaku 19 tahun ada ikhwan yang mengajak untuk taarufan lalu meminta biodata taarufan. Waktu itu aku belum kepikiran untuk menikah karena mamah selalu bilang lulus kuliah dulu terus kerja baru boleh nikah kalau bisa biayain ade-ade kamu sekolah. Mulai berfikir untuk fokus kuliah.

"Assalamu'alaykum ukhti, bagaimana apakah anti ingin menikah dengan ane..
Aku lihat hp dan aku hanya membacanya saja belum aku bales.
*hati gelisah, harus curhat ke siapa aku bingung. Ha..ha kenapa aku tidak curhat ke murrabiku saja siapa tau dia bisa cari jalan keluarnya.

"Assalammu'alaykum wr. wb..
Ka aku mau curhat, ada ikhwan yang ingin mengajakku taaruf tapi aku bingung mamah belum setuju aku menikah harus fokus kuliah dulu, menurut kaka aku harus bagaimana..
"Wa'alaykummussalam wr.wb. bagiamna dengan kamu, sudah siap menikah belum. Saran kaka kamu fokus kuliah dulu betul kata mamah. Cari ilmi agama dulu biar kita tahu bagaimana cara membangun rumah tangga secara islami.
"Iya sih ka, terus aku harus bilang maaf gitu tidak bisa taarufan karena fokus kuliah dulu.
"Kalau memang itu yang terbaik untuk kamu, bilang saja fokus kuliah belum kepikiran untuk menikah, karena menikah juga tidak boleh dipaksa jodohkan sudah Allah yang ngatur yakin saja jodoh takkan pernah tertukar.
"Iya ka, jazakillah atas nasihatnya :)

Berfikir di sepanjang jalan, apa dia jodohku atau bukan. Ku coba untuk membalas pesan ikhwan tersebut.
"Wa'alaykummussalam, afwan antum dapat nomor hp ana dari siapa.

"Ane liat di fb anti, tertarik untuk melamar anti, apakah anti bersedia menjadi istri ane.

"Ohh. Afwan sebelumnya ana tidak bisa terima antum karena ini cara yang salah antum untuk menikahi ana kenapa tidak langsung dateng ke rumah menumui kedua orang tua. Afwan sebelumnya, ana tidak bisa terima antum, ingin fokus kuliah dulu. Jazakallahu

Ya tuhan,  Engkau  sudah mengatur jodohku, kalau memang dia jodohku pertemukanlah kami kembali karena cintaMu lah yang bisa menyatukan kita di surgaMu.

#ikhwan part 1 #
Ada cerita selanjutnya dengan ikhwan yang berbeda.